Jumat, 04 Desember 2015

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI BELAJAR


  Faktor-faktor yang Mempengaruhi Proses Belajar
Menurut Soeharto dkk (2003:109) proses belajar terjadi karena adanya faktor-faktor yang mempengaruhinya, baik faktor yang berasal dari dalam atau faktor yang berasal dari luar diri siswa.
Faktor faktor tersebut dapat diidentifikasi sebagai berikut:
1)  Faktor dari luar (Ekstern)
Kondisi ini mencakup:
a)     Bahan ajaran
Bahan yang dipelajari ikut menentukan bagaimana proses belajar itu terjadi, dan bagaimana hasilnya yang dapat diharapkan. Belajar tentang keterampilan berbeda dengan belajar tentang pemecahan masalah. Demikian juga taraf kesukaran besar pengaruhnya terhadap proses belajar.
b)     Faktor-faktor lingkungan
Terdiri dari:
·       Lingkungan alami
Belajar dalam keadaan udara segar misalnya, akan lebih baik hasilnya daripada belajar dalam keadaan udara yang panas dan pengap.
·       Lingkungan sosial
Lingkungan sosial seperti suara mesin pabrik, hiruk pikuk lalu-lintas, gemuruhnya pasar dan lain sebagainya juga berpengaruh terhadap proses dan hasil belajar.
c)     Faktor-faktor instrumental
Adalah faktor yang adanya dan penggunaanya dirancang sesuai dengan hasil belajar yang diharapkan.Faktor-faktor ini diharapkan dapat berfungsi sebagai sarana untuk tercapainya tujuan-tujuan belajar yang telah dirumuskan.Termasuk dalam faktor ini adalah perangkat keras (hardware), misalnya: kurikulum, program, pedoman belajar, dan sebagainya. 
2) Faktor dari dalam (Intern)
            Kondisi ini mencakup:
a)     Kondisi fisiologis
Misalnya: gizi, kesehatan, dan panca indera, terutama indera pendengaran, dan penglihatan sangat berpengaruh terhadap proses belajar.
b)     Kondisi psikologis
Meliputi: minat, kecerdasan, bakat, motivasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar